Taman Bacaan Pelangi adalah organisasi nirlaba yang mendirikan perpustakaan anak-anak di daerah terpencil di Indonesia Timur. Kami bertujuan untuk menumbuhkan minat baca serta menyediakan akses buku-buku yang berkualitas bagi anak-anak yang tinggal di daerah pelosok di Indonesia bagian Timur.
Kami percaya hal ini sangat penting untuk pendidikan anak, dan memperluas cakrawala dan kesempatan mereka di masa depan. Melalui belajar, kami memberi semangat kepada anak-anak untuk menyadari mimpi mereka, meningkatkan kemampuan dan keahlian yang akan berguna untuk masyarakat di sekitar mereka, memutus rantai kemiskinan dan meletakkan dasar perdamaian.