Sungguh hari yang menyenangkan. Hari ini Taman Bacaan Pelangi masih sibuk untuk mengikuti acara peresmian perpustakaan ramah anak di Kabupaten Ende. Hari ini kami meresmikan dua perpustakaans sekaligus, yaitu di SDI Puukungu, Nangapanda dan SDK Paupire di kota Ende.
Kami disambut dengan tarian penyambutan khas Ende. Wajah anak-anak pagi ini sungguh gembira. Mereka tersenyum dan tidak sabar ingin segera menikmati perpustakaan baru mereka.
Ibu Yustina Pili, kepala sekolah SDK Paupire dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih untuk Taman Bacaan Pelangi yang telah setia mendampingi sekolah dalam mempersiapkan perpustakaan yang ramah anak. Beliau juga berjanji untuk memastikan agar perpustakaan ini dimanfaatkan semaksimal mungkin.
Direktur Taman Bacaan Pelangi, Ibu Nila Tanzil juga menyambut baik keberadaan perpustakaan ramah anak yang ada di SDK Paupire ini. Dalam sambutannya beliau juga menyampaikan mengenai pentingnya membaca dan buku bisa memberikan inspirasi dalam mencapai cita-cita.
Selamat membaca ya adik-adik! Semoga buku-buku yang ada di dalam perpustakaan kalian bisa menjadi inspirasi untuk bercita-cita dan menjadi pembaca yang mandiri. Yeayy!!