Kali ini, Garuda Indonesia memberikan tiket pulang-pergi (PP) Jakarta – Labuan Bajo kepada pendiri Taman Bacaan Pelangi, Nila Tanzil termasuk biaya bagasi 200 kg gratis!
Dengan penerbangan Garuda pada 7 Maret, 2015, Nila membawa ribuan buku bacaan anak-anak untuk didistribusikan kepada perpustakaan di Flores. Buku-buku ini merupakan donasi dari berbagai pihak. Terima kasih semuanya!
“Ini merupakan kerja sama yang luar biasa dan kami sangat senang dengan dukungan dari Garuda Indonesia. Setiap kali berkunjung ke Indonesia Timur kami selalu membawa ribuan buku-buku. Jadi, bisa mendapatkan biaya bagasi gratis kali ini sangat berarti. Tiketnya juga begitu!” Kata Nila
“Saya tidak sabar untuk melihat senyum dari wajah anak-anak perpustakaan kami ketika nanti mereka melihat buku yang kami bawa! Terima kasih semuanya untuk donasi buku dan terima kasih Garuda Indonesia!” tambahnya sambil tersenyum gembira.
Atas nama Taman Bacaan Pelangi [Rainbow Reading Gardens], kami berterima kasih kepada Garuda Indonesia untuk dukungan ini. Kami menantikan kerja sama yang luar biasa antara Taman Bacaan Pelangi dan Garuda Indonesia ini di masa yang akan datang.