Awal bulan ini, saya mendapat pesan dari facebook dari seorang perempuan bernama Sysilia Tanhati. Dia menunjukkan keinginannya untuk membantu Taman Bacaan Pelangi melalui donasi buku.
Saya membalasnya dengan senang. Dan hari ini, sebuah paket dengan 19 buah buku anak-anak tiba di rumah saya! Buku-buku tersebut terdiri dari Disney Encyclopedia for Kids, Cerita rakyat Indonesia – seperti Cindelaras (sebuah cerita rakyat dari Jawa Timur – kesukaan saya waktu anak-anak!), Dewi Sri (cerita rakyat dari jawa Tengah), Gajah Mada (cerita rakyat dari Jawa Timur) dan Si Pitung (cerita rakyat dari Jakarta) dan komik Donald bebek. Yeaayyy!!!
Kami berterima kasih kepada Mega untuk semua buku-bukunya! Anak-anak di Taman Bacaan Pelangi pasti akan menyukainya!
Dan kami juga berterima kasih kepada siapapun yang telah mengajak teman-teman mereka untuk mengumpulkan buku dan menyumbangkannya ke Taman Bacaan Pelangi. Sungguh baik!!!