Hari ini kami mengadakan acara serah terima untuk pertama kalinya!

Seperti yang Anda telah ketahui, kami memulai siklus pertama fase kedua kerja sama dengan NGO raksasa Room to Read pada Agustus 2018. Taman Bacaan Pelangi bekerja sama dengan 12 sekolah untuk mengembangkan 12 perpustakaan ramah anak di 4 kecamatan (Lembor, Lembor Selatan, Komodo, dan Mbeliling) di Manggarai Barat. Kini, telah datang waktu bagi kami untuk menyerahkan “obor” ke Dinas Pendidika, Kepemudaan, dan Olahraga.

Jadi, bantuan seperti apa yang bisa Dinas berikan untuk sekolah-sekolah ini? Pada perpustakaan yang telah berjalan, ada dua hal yang kami lakukan. Pertama, kami memastikan bahwa pengelolaan perpustakaan berjalan dengan baik. Kami melihat apakah daftar-daftar yang ada di perpustakaan diisi dengan benar, bagaimana menindaklanjuti buku yang hilang dan mebel yang rusak, dsb. Hal kedua adalah melihat apakah kegiatan membaca dilakukan dengan baik dan rutin. (Kepada pihak dinas, jika Anda membaca Anda, kami akan sangat berterima kasih jika Dinas memperluas program ini ke sekolah-sekolah lain)

 

 

Terima kasih SDN Macan Tanggar!

 

Terima kasih atas perjalanan bersama yang sangat menyenangkan, SDK St. Yosefa

Kami berharap Dinas PKO terus melakukan pengawasan pada dua hal tersebut untuk memastikan bahwa perpustakaan yang Taman Bacaan Pelangi dan para guru serta orang tua telah perjuangkan, dapat dipertahankan.

Tunggu! Akan tetapi, banyak anggota Dinas PKO, bahkan Kepala Dinas PKO, telah diganti dengan personil baru. Kini tidak ada satu pun yang memahami program ini. Apa yang bisa dilakukan?

Syukurnya, kami mendapatkan banyak bantuan. Banyak sekolah dari siklus ini yang telah mengelola perpustakaan dengan sangat baik, dan kami dapat mengajukan tidak hanya satu, namun dua perpustakaan yang dapat menjadi penjaga standar di daerah ini, setelah kami tidak lagi di daerah ini. Hal ini merupakan tanggung jawab yang besar, tidak diragukan lagi, namun kedua sekolah ini, SDK St Yosefa dan SDI Namo, menyambut hal ini dengan tangan terbuka.

Selain itu, selama acara serah terima, kami memberikan penjelasan singkat tentang program kami kepada Dinas PKO dan membagikan formulir yang digunakan untuk memberikan dukungan, serta laporan yang berisi apa yang sudah berjalan baik dan apa yang dapat ditingkatkan di 12 perpustakaan.

Kami mengadakan acara ini di Kantor Dinas PKO Manggarai Barat di Labuan Bajo. Seperti halnya acara lain, kami memulai acara dedengan mendengarkan sambutan dari Dinas PKO, perwakilan Room to Read, dan dari Nila Tanzil, CEO Taman Bacaan Pelangi. Selanjutnya, kami menjelaskan gambaran program, dilanjutkan dengan penunjukkan dua sekolah rujukan. Akhirnya, kami menutup acara dengan diskusi menarik tentang kendala yang dihadapi sekolah selama dua tahun terakhir dan bersama-sama mencari solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

 

Pak Bernadus, Kepala Dinas PKO, Memberi Sambutan

Hari itu terasa menyenangkan.

Kepada Dinas PKO, terima kasih atas dukungan yang tak henti-hentinya kepada kami, dan kmai berharap dapat mendengar kabar dari Anda tentang perpustakaan tersebut, baik yang baik maupun yang tidak.

Kepada 12 sekolah, terima kasih banyak atas bantuan yang telah diberikan selama ini kepada kami, kami tidak mungkin dapat melaksanakan ini semua tanpa bantuan dari Anda sekalian! Mari kita terus bekerja keras dalam mendidik dan membangun anak-anak ini, sehingga mereka meraih kesuksesan dan kebahagiaan dalam hidup ini.

 

We couldn’t have one of these events without doing the “Salam Literasi” pose in a photo now, could we?

Catatan: berikut daftar 12 sekolah dari Siklus 1 Fase 2
• SDK Wae Bangka
• SDI Beci
• SDI Kakor
• SDI Namo
• SDI Wiko
• SDK St Yosefa
• SDI Munting Kajang
• SDN Lancang
• SDI Macan Tanggar
• SDK Rekas i
• SDi Lengkong Kaca
• SDI Wae Moto